web stats
Lompat ke konten
Home » Blog » Ikan Hias » 6 Tanaman Aquascape yang Mudah Dirawat Pemula

6 Tanaman Aquascape yang Mudah Dirawat Pemula

Tanaman Aquascape yang MUdah Dirawat

6 Tanaman Aquascape yang Mudah Dirawat Pemula – Bagi para pemain aquascape, menumbuhkan tanaman dalam air merupakan kebanggaan tersendiri. Apalagi kalau tanaman berhasil tumbuh lebat, hijau serta segar. Berikut tanaman aquascape yang mudah dirawat.

Sayangnya, tidak semua tanaman aquascape mudah dirawat. Beberapa jenis memerlukan spesifikasi akuarium yang tinggi, seperti tingkat pencahayaan khusus, kebutuhan CO2 yang tinggi, maupun parameter air yang harus ideal.

Nah, buat para pemula yang baru main aquascape, berikut adalah beberapa tanaman air yang mudah ditanam, serta tidak sulit perawatannya.

1. Java Fern

tanaman aquascape java fern

Tanaman aquascape yang mudah dirawat pertama yaitu Java Fern. Nama latin dari tanaman ini ialah microsorum pteropus, yang termasuk jenis paku-pakuan yang umum menjadi tanaman hias pada aquascape. Itu karena tumbuhan ini mudah tumbuh dan tidak rumit pemeliharaannya.

Tumbuhan asal sungai dan danau di Asia Tenggara ini memiliki beberapa variasi sesuai geografinya. Nama dagangnya dikenal juga dengan Java fern atau Pakis Jawa.

Tanaman air ini tumbuh pada kolam maupun tepian sungai yang dangkal.

Ciri fisik Java fern memiliki daunnya memanjang seperti lidah dengan peruratan yang jelas. Panjang daun bisa mencapai 20 sampai 35 cm, dengan lebar 12 sampai 18 cm.

Cara menanamnya di akuarium dilakukan dengan mengikat rimpangnya pada batu atau penyangga lainnya, tetapi tidak dianjurkan ditanam pada substrat.

Jenis tumbuhan ini relatif tidak disukai oleh ikan pemakan tumbuhan air, karena rasa daunnya yang pahit.

Java fern memiliki toleransi terhadap pencahayaan lemah maupun kuat, dengan kebutuhan CO2 yang rendah.

Ia dapat hidup di suhu air 18 sampai 30 derajat Celcius, tingkat keasaman pH 5 sampai dengan 8.

Tumbuhan ini populer karena sangat mudah perawatannya, jadi bisa menjadi pilihan yang tepat untuk pemula.

2. Anubias

tanaman aquascape Anubias

Tanaman aquascape yang mudah dirawat selanjutnya adalah Anubias. Anubias merupakan tanaman aquascape yang berasal dari Afrika. Tanaman air ini termasuk tanaman akuatik dan semi akuatik dengan perawatan yang mudah.

Ia dapat hidup dengan tingkat pencahayaan yang rendah, namun pertumbuhan akan lebih baik dengan cahaya yang cukup.

Di habitat aslinya, anubias hidup di sungai dangkal atau ditepi aliran sungai.

Anubias termasuk tanaman air dengan pertumbuhan yang relatif lambat.

Tinggi tanaman khususnya varian barteri, dapat mencapai 30 cm, sedangkan yang varian lebih kecil seperti anubias petite hanya berkisar 5 sampai 10 cm saja.

Tanaman ini memiliki beberapa jenis dengan ciri daun yang berbeda-beda, namun tetap dapat hidup di air dengan parameter yang kurang lebih sama.

Kalau ingin menaruhnya di akuarium, Anda membutuhkan cahaya rendah sampai dengan tinggi, dengan tingkat keasaman pH 5,5 sampai dengan 9, GH soft sampai dengan very hard.

Temperatur berkisar di antara 20 sampai 30 derajat Celcius dan berkebutuhan CO2 rendah.

3. Bacopa Monnieri

tanaman aquascape Bacopa Monnieri

Bacopa monnieri merupakan salah satu tanaman stem yang tergolong mudah dari segi perawatan dan kebutuhannya.

Tanaman ini dapat dengan mudah dijumpai di Australia, Eropa, Afrika, Asia, Amerika Utara serta Selatan.

Tanaman aquascape ini memiliki kebutuhan cahaya rendah hingga tinggi, namun pertumbuhannya lebih baik pada kondisi cahaya tinggi.

Kebutuhan CO2 Bacopa monnieri tergolong rendah, temperatur air yang sangat ideal adalah 15 sampai dengan 30 derajat Celsius. Bisa hidup pada air dengan pH 6 sampai 9, GH soft hingga very hard.

Habitat tanaman ini umumnya tumbuh secara emersed di tepian sungai dan di kolam dangkal.

Pertumbuhannya termasuk medium dan dapat tumbuh tinggi dari 25 cm hingga 50 cm. So, bacopa monnieri cocok untuk tanaman mid-ground atau background.

4. Amazon Sword

Amazon Sword

Selanjutnya, tanaman aquascape yang mudah dirawat adalah Echinodorus atau sering disebut Amazon sword. Tanaman air ini memiliki banyak varian dan merupakan tanaman yang boleh dibilang sangat kuat.

Ia mampu hidup di akuarium dengan cahaya rendah dan tanpa injeksi CO2.

Selain itu, Amazon sword juga bisa hidup dengan temperatur air berkisar antara 20 sampai 30 derajat Celcius, tingkat keasaman pH 5,5 sampai dengan 9, GH dari soft sampai dengan hard.

Dari segi pertumbuhan, amazon sword termasuk tanaman yang pertumbuhannya cepat. Ia dapat tumbuh hingga 50 cm, tergantung jenis Echinodorus itu sendiri.

Baca Juga: Bucephalandra Aquascape: Si Cantik yang Tangguh

5. Hairgrass

hairgrass

Eleocharis parvula atau yang sering disebut hairgrass ini merupakan jenis hairgrass yang paling mudah dari segi perawatan dan kebutuhan.

Bahkan, hair grass ini dapat ditanam tanpa injeksi CO2, serta tanpa filter di akuarium.

Media penanamannya pun bisa ditempatkan pada toples kecil yang hanya berkapasitas 2 liter. Hairgrass ini juga dapat hidup secara emersed atau di luar Air.

Ia dapat hidup dengan kondisi cahaya yang rendah hingga kondisi cahaya yang tinggi, pH 5,5 sampai dengan 8, suhu berkisar di antara 18 hingga 28 derajat celcius, GH very soft sampai dengan hard.

Tanaman ini dapat tumbuh tinggi hingga 3 sampai 7 cm.

Baca Juga: Tanaman Aquascape Warna Merah

6. Java Moss

java moss

Tanaman ini layak menyandang predikat nomor satu sebagai tanaman aquascape yang mudah dirawat.

Java Moss bisa hidup dalam air dengan cara diikat atau ditempel di batu maupun kayu. Menariknya, Java Moss juga tetap bisa hidup bahkan tanpa ditempel pada benda apapun.

Selain itu, Java Moss bisa hidup di suhu air berkisar antara 18 sampai 32 derajat Celcius, sebuah rentang suhu air yang sangat besar.

Oleh karena itu, tanaman ini tingkat perawatannya mudah, serta cocok buat yang baru main aquascape.

Dari segi pertumbuhannya sendiri, Java Moss lebih baik ditanam pada suhu 20 hingga 24 derajat Celcius, pH air 5 sampai 8, GH very soft sampai very hard.

Tanaman ini dapat tumbuh tinggi hingga 5 sampai 7 cm.

Yups, sesuai namanya, tanaman moss ini berasal dari Asia Tenggara. Banyak ditemukan di daerah Jawa.

Java Moss menjadi tumbuhan favorit bagi Aquascaper, karena dapat dijadikan bermacam-macam bentuk, mulai dari bonsai, dinding moss atau sekedar diselipkan di celah batuan agar desain Aquascape tampak lebih natural.

Tetapi, dibalik kemudahan serta kekuatannya, Java Moss juga memiliki kelemahan, tanaman ini mudah ditumbuhi alga rambut yang sulit untuk dihilangkan.

Baca Juga: Iwagumi Style Aquascape

Dengan penjelasan di atas, semoga Anda tak bingung lagi mau beli tanaman aquascape apa yang mudah perawatannya!

Sebagai referensi tambahan, Anda bisa baca: Cara Merawat Tanaman Air.