9 Manfaat Energi Matahari bagi Manusia, Hewan dan Tumbuhan – Matahari adalah sebuah objek utama dalam tata surya kita, yang juga memiliki manfaat sebagai sumber energi untuk kehidupan di Bumi. Selain sumber energi, matahari juga memberikan cahaya di waktu siang.
Cahaya yang dipancarkan oleh matahari, sangat berguna bagi Bumi ini. Dan lagi, sumber energi ini pun tak akan habis. Sehingga banyak sekali manfaatnya bagi aktivitas manusia maupun makhluk hidup lainnya.
Berikut ini adalah beberapa manfaat energi matahari bagi makhluk hidup, manusia, hewan dan tumbuhan. Di antaranya:
1. Menjaga Suhu Bumi
Manfaat energi matahari bagi makhluk hidup yang pertama, dapat menjaga suhu bumi.
Bumi tetap terjaga kehangatan suhunya, berkat panas dari matahari. Manusia tidak akan bisa hidup pada cuaca yang terlalu dingin, maupun terlalu panas.
Contohnya saja di gurun yang cuacanya begitu ekstrim, tidak ada manusia yang kuat tinggal di daerah tersebut. Begitupun dengan kutub yang terkenal dengan cuaca bersaljunya yang dingin, tidak ada manusia yang kuat bertahan di daerah tersebut.
Jika tidak ada matahari yang menyinari bumi, maka suhu di Bumi akan terlalu dingin, air akan membeku, dan dampaknya tiada makhluk hidup yang dapat tinggal di Bumi.
2. Penentu Siang dan Malam
Pergerakan Bumi pada porosnya, membuat sebagian wilayah menerima cahaya matahari, sebagian lagi tidak.
Bagian yang disinari matahari, maka akan menjadi siang dan terang. Sebaliknya, yang tidak tersinari matahari, maka berubah jadi malam yang gelap.
Bayangkan kalau tak ada sinar matahari, Bumi akan mengalami kegelapan yang terus-menerus. Itu pun tidak berdampak baik bagi keseimbangan alam.
Siang dan malam ini pun akhirnya menjadi patokan waktu bagi manusia. Sehingga, manusia dapat hidup secara teratur, dan tahu kapan harus beraktivitas, maupun harus beristirahat.
3. Berperan Dalam Siklus Air
Panas matahari, berperan penting pada siklus air di Bumi. Panas dari pancaran matahari dapat menguapkan air, dan mengubahnya menjadi uap air. Contoh yang diuapkan seperti lautan, sungai, danau, maupun perairan lainnya.
Air yang sudah menguap, kemudian menjadi jenuh di awan, lalu menjadi bintik-bintik air, selanjutnya akan turun kembali menjadi hujan.
Hujan sangat bermanaat bagi kehidupan makhluk hidup. Hujan pula yang membuat siklus air yang ada di Bumi.
Uap di awan, selain membentuk hujan, juga akan membentuk salju di wilayah-wilayah dingin.
4. Fotosintesis Bagi Tumbuhan
Selanjutnya, manfaat energi matahari bagi kehidupan di Bumi juga dapat dirasakan oleh tumbuh-tumbuhan.
Proses fotosintesis pada tumbuhan juga bergantung dari cahaya matahari. Hasil fotosintesis kemudian diedarkan ke seluruh bagian tumbuhan, itulah yang membuat tumbuhan dapat tumbuh dan berkembang.
Selain itu, fotosintesis juga akan menghasilkan oksigen. Oksigen sangat penting perannya bagi kehidupan makhluk hidup, di mana kita semua bernafas menghirup oksigen.
Baca Juga: Manfaat Gaya Magnet dan Gaya Gravitasi dalam Kehidupan Sehari-hari
5. Membantu Proses Pengeringan
Manfaat energi matahari bagi manusia, hewan dan tumbuhan selanjutnya, yaitu dapat membantu proses pengeringan.
Banyak hal di dunia ini yang perlu proses pengeringan, contohnya saja saat menjemur pakaian. Cahaya matahari dapat membantu pakaian menjadi lebih cepat kering.
Pengeringan juga berguna untuk mengeringkan gabah yang dijemur oleh petani. Selain itu, beraneka olahan makanan juga dapat dibuat dari proses pengeringan, misalnya kerupuk dan ikan asin.
Di samping memanfaatkan potensi cahaya matahari, proses pengeringan juga dapat terbantu oleh manfaat angin.
Hewan dan tumbuhan juga dapat merasakan dampak pengeringan ini. Misalnya ketika hewan berendam di air, mereka dapat mengeringkan tubuhnya dengan bantuan tenaga matahari.
Baca Juga: Gaya Gesek: Manfaat, Cara Memperbesar dan Memperkecilnya
6. Pembangkit Listrik Tenaga Surya
Salah satu manfaat energi matahari bagi makhluk hidup (terutama manusia) yang sangat berguna adalah dapat menghasilkan listrik. Pada saat ini, listrik dapat menggerakkan peralatan yang digunakan manusia, sehingga perannya tidak bisa diabaikan.
Alat untuk mengubah energi matahari menjadi listrik adalah panel surya yang tersusun atas sel surya. Salah satu bentuk alatnya adalah berupa water heater.
Di beberapa negara, salah satunya Indonesia, telah mengembangkan teknologi pembangkit listrik yang memanfaatkan sinar surya ini. Pembangkit ini diklaim lebih ramah lingkungan, karena digerakkan dengan sumber energi yang kekal.
7. Kesehatan Manusia
Selanjutnya, manusia mendapat manfaat energi matahari untuk kesehatan. Sinar matahari juga berperan penting untuk kesehatan manusia. Misalnya saja, membantu meningkatkan kesehatan tulang.
Di samping itu, matahari juga dapat membunuh kuman. Oleh sebab itu, rumah atau orang yang sering terkena sinar matahari pagi, mereka akan lebih sehat dibanding yang tidak atau kurang mendapat asupan sinar.
8. Manfaat Energi Matahari bagi Hewan
Manfaat energi matahari bagi makhluk hidup selanjutnya, berguna bagi hewan untuk dapat vitamin D, meningkatkan suhu tubuh dengan proses penyerapan panas, serta berguna bagi hewan nokturnal sebagai penunjuk waktu.
Beberapa hewan malam (nokturnal), menggunakan indikator cahaya matahari sebagai penanda waktu mereka. Jadi, saat matahari terbenam, hewan-hewan malam mulai aktif. Sebaliknya, sewaktu siang biasanya mereka akan tidur.
9. Pusat Galaksi Bima Sakti
Matahari adalah pusat dari tata surya, sehingga planet-planet yang ada di tata surya kita akan mengelilingi matahari.
Selain planet-planet yang memiliki gravitasi masing-masing, matahari pun demikian. Bahkan, gravitasi matahari ini mampu menarik planet-planet, yang pada akhirnya membentuk tata surya yang kita kenal sebagai galaksi Bima Sakti.
Itulah beberapa manfaat manfaat energi matahari bagi manusia, hewan dan tumbuhan. Semoga kita makin bersyukur setelah mengetahui manfaat-manfaat positifnya.