web stats
Lompat ke konten
Home » Blog » Umum » Contoh Teks MC Ulang Tahun (Milad) dan Susunan Acaranya

Contoh Teks MC Ulang Tahun (Milad) dan Susunan Acaranya

Contoh Teks MC Ulang Tahun (Milad) dan Susunan Acaranya

Contoh Teks MC Ulang Tahun (Milad) dan Susunan Acaranya – Ulang tahun (milad) adalah momen spesial bagi seseorang dalam menyambut hari kelahirannya. Tapi tidak berlaku untuk orang saja, lembaga, organisasi, atau perusahaan juga kerap merayakan hari jadi sebagai momen yang berarti.

Pada dasarnya, hari ulang tahun atau milad harus dimaknai sebagai sebuah momen penting untuk melangkah lebih baik di tahun-tahun ke depan.

Oleh karena itu, banyak yang merayakan hari ulang tahun ini dengan mengadakan syukuran, atau acara-acara sosial sebagai bentuk rasa syukur sudah diberi nikmat umur.

Contoh Teks MC Acara Ulang Tahun (Milad)

Nah, jika Anda ingin mengadakan acara milad atau bertugas sebagai MC (pembawa acara) ulang tahun, di bawah ini adalah contoh teks MC acara ulang tahun yang bisa Anda tiru. Tidak lupa Kami sertakan susunan acaranya.

1. Pembukaan MC Ulang Tahun

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Tiada sepatah katah pun untuk mengawali tasyakuran hari kelahiran (ulang tahun) saudari… (sebut nama yang berulang tahun), selain puja dan puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah memberikan nikmat sehat kepada kita, sehingga kita dapat berkumpul pada acara yang berbahagia ini.

Kemudian shalawat beserta salam semoga tetap tercurah kepada Nabi yang mulia Nabi Muhammad SAW, keluarga, serta para sahabat yang selalu setia mengiringi perjuangan beliau.

Hadirin sekalian, kedatangan kita pada malam hari ini merupakan hal yang menggembirakan bagi keluarga bapak… (sebut nama keluarga), yang tengah mengadakan acara tasyakuran kelahiran putri beliau yang ke delapan belas.

Saya selaku MC ulang tahun mewakili keluarga bapak… (sebut nama keluarga) mengucapkan beribu terima kasih kepada para hadirin yang sudi untuk meluangkan waktunya pada acara tasyakuran ini. Semoga kedatangan hadirin sekalian dicatat sebagai amal saleh oleh Allah SWT. Aamiin.

Para tamu undangan yang berbahagia, pada kesempatan ini Saya sebagai MC ulang tahun akan membacakan rangkaian acara yang akan kita lalui bersama. Adapun susunan acara ulang tahun sebagai berikut:

  • Pembukaan
  • Pembacaan kalam Ilahi
  • Sambutan
  • Tausiah keagamaan
  • Pemotongan tumpeng (potong kue)
  • Menikmati Hidangan
  • Doa dan Penutup

Baiklah, untuk memperlancar jalannya acara ini, mari kita mulai dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim…

2. Pembacaan Kalam Ilahi

Meningkat pada acara yang selanjutnya adalah pembacaan kalam Ilahi, yang akan dibacakan oleh saudara… (sebut pembaca kalam Ilahi). Kepadanya Kami persilahkan.

(Sesudah pembacaan kalam Ilahi)

Terima Kasih kepada saudara… (sebut pembaca kalam Ilahi), semoga yang membaca maupun mendengarkan mendapat Barokah dari Allah SWT. Amiin…

3. Sambutan

Hadirin yang berbahagia, selanjutnya adalah sambutan dari tuan rumah selaku penyelenggara acara ulang tahun. Kepada bapak ataupun yang mewakilinya, Kami persilahkan.

(Setelah sambutan selesai disampaikan)

Kepada bapak… (sebut nama yang memberi sambutan), Kami ucapkan banyak terima kasih.

4. Tausiah Keagamaan

Hadirin sekalian yang kami muliakan, kini tibalah saatnya acara inti, yaitu penyampaian tausiah dalam rangka tasyakuran hari kelahiran yang akan disampaikan oleh ustadz… (sebut nama ustadz), kepadanya Kami persilahkan.

(Setelah tausiah usai)

Kepada ustadz… (sebut nama ustadz) Kami ucapkan banyak terima kasih. Semoga apa yang beliau sampaikan bermanfaat bagi kita semua, dan dapat menentramkan hati kita dalarn mengarungi samudera kehidupan.

5. Potong Tumpeng (Potong Kue)

Para tamu undangan yang berbahagia, tibalah kita pada acara puncak tasyakuran ulang tahun (milad) ini, yaitu memotong tumpeng (potong kue), yang akan dilakukan oleh saudari… (sebut nama yang berulang tahun). Kepadanya, Kami persilahkan.

(Setelah acara potong tumpeng/Kue selesai)

Terima kasih kepada saudari… (sebut nama yang berulang tahun) yang sedang berbahagia. Semoga di ulang tahun yang ke delapan belas ini diberikan keberkahan, sehat rohani dan jasmani, serta rejeki yang berlimpah. Aamiin.

Baca Juga; Contoh Teks Pembawa Acara Reuni Sekolah

6. Menikmati Hidangan

Hadirin sekalian yang berbahagia, setelah melalui prosesi acara potong tumpeng, para tamu undangan Kami persilahkan untuk menikmati hidangan yang telah Kami sajikan.

(Setelah acara menikmati hidangan selesai)

Alhamdulillahi Robbil ‘Alamin, bermacam-macam hidangan telah kita nikmati. Semoga apa yang tuan rumah hidangkan berkenan di hati para tamu undangan sekalian. Kami mohon maaf apabila ada kekurangan dalam penyajiannya.

Baca Juga: Contoh Teks MC Acara Tasyakuran Kelahiran Anak dan Susunan Acaranya

7. Doa dan Penutup MC Ulang Tahun

Sebelum kita mengakhiri acara tasyakuran ulang tahun ini, marilah kita tutup dengan pembacaan doa. Semoga dengan lantaran keberkahan doa, yang berulang tahun maupun tuan rumah diberikan umur panjang, kesehatan, dan kelonggaran rejeki. Amiin.

Doa akan dipimpin oleh ustadz… (sebut nama ustadz), kepadanya Kami persilahkan.

(Setelah pembacaan doa usai)

Kepada ustadz… (sebut nama ustadz), Kami haturkan terima kasih. Semoga apa yang diharapkan dapat terkabul.

Hadirin sekalian yang berbahagia, acara demi acara tasyakuran ulang tahun ini telah kita lalui bersama, dan tibalah kini di penghujung acara.

Kami selaku MC Ulang tahun (pembawa acara), mohon maaf yang sebesar-besarnya bila ada kata-kata yang salah atau kurang berkenan di hati para tamu undangan sekalian. Sungguh, Kami tidak bermaksud untuk melakukan itu.

Terima kasih kepada para tamu undangan sekalian yang sudah meluangkan waktunya untuk menghadiri acara ulang tahun… (sebut nama yang berulang tahun). Semoga amal kebaikan hadirin sekalian dicatat sebagai amal baik oleh Allah SWT.

Kami akhiri, Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Itulah contoh teks MC ulang tahun beserta susunan acaranya. Silahkan ganti subjek, objek, maupun keterangan sesuai dengan tema acara masing-masing.

Contoh teks lainnya: